Indonesia menjalin kerjasama yang baik dengan Australia terutama di bidang ekonomi dan Perdagangan. Tidak heran mengapa ada cukup banyak jenis barang ekspor Indonesia ke Australia. Memang tidak mengherankan bila banyak produk asal Indonesia yang mampu bersaing di pasar internasional. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya produk yang diekspor ke berbagai negara.
Ekspor impor antara Indonesia dan Australia memang terjalin sudah sejak lama.Australia salah satu pengekspor produk-produk Indonesia terbaik. sudah banyak sekali produk Indonesia yang diekspor ke Australia dari mulai jenis produk sandal hingga. Tidak hanya produk setengah jadi, tapi juga produk mentah dilakukan pengeksporan ke Australia. Simak Berikut ini beberapa produk yang diekspor dari Indonesia ke Australia.
1. Kendaraan Bermotor
Produksi mobil Indonesia terus meningkat dari tahun ke tahun dengan angka yang cukup tinggi. Disamping itu Australia adalah negara yang tidak lagi melakukan produksi mobil dan hal ini tentu menjadi kesempatan bagi eksportir dari Indonesia. Negara Indonesia mengekspor banyak produk kendaraan bermotor salah satunya mobil dengan kualitas terbaik.
2. Kayu
Barang ekspor Indonesia ke Australia lainnya adalah kayu, namun bukan kayu mentah melainkan kayu olahan. Kayu olahan yang dimanfaatkan untuk ekspor ke berbagai negara salah satunya Australia adalah hasil kerajinan tangan. Dari berbagai macam jenis kerajinan dari kayu yang paling banyak diminati oleh pasar internasional khususnya Australia adalah ukiran kayu. Ukiran kayu ini berasal dari produk kayu yang didatangkan dari Papua dan Papua Barat. Sedangkan untuk pengrajin kayu berasal dari Jepara.
3. Kopi
Kopi memang sudah menjadi langganan ekspor Indonesia ke luar negeri tidak terkecuali untuk Australia. Dari tahun ke tahun ekspor kopi ke luar negeri terus mengalami peningkatan yang signifikan. Hal ini tentu dikarenakan Indonesia memiliki banyak daerah penghasil kopi terbaik mulai dari Aceh, Sumatera Utara, Lampung, Riau dan Jambi.
4. Minyak Kelapa
Selanjutnya ada komoditi ekspor dari minyak kelapa yang memiliki banyak manfaat terutama untuk kesehatan. Produksi minyak kelapa untuk diekspor mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Untuk daerah penghasil kelapa di Indonesia juga cukup banyak mulai dari Sumatera Utara, Kalimantan Barat, Sulawesi dan Riau.
5. Perhiasan
Perhiasan juga merupakan salah satu komoditi ekspor dari Indonesia ke Australia. Jenis perhiasan yang di ekspor adalah mutiara dan perhiasan imitasi yang cukup mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Untuk daerah penghasil perhiasan dari Indonesia ada di daerah Kotagede, Martapura dan juga Lombok.
Nah itu tadi jenis barang ekspor Indonesia ke Australia terbaik dari sekian banyak barang yang diekspor negara tersebut. Nah ketika melakukan ekspor barang tertentu Anda membutuhkan yang namanya jasa ekspor terpercaya agar barang bisa sampai dengan aman ke negara tujuan. Anda bisa memilih jasa Kilo.id untuk ekspor barang dari Indonesia ke Australia dengan aman dan nyaman. Terlebih jasa ini juga memberikan harga pengiriman yang lebih terjangkau dibanding jasa ekspor lainnya. Apalagi untuk pengiriman barang di atas 21 kg anda akan mendapatkan harga spesial yang tentunya jauh lebih murah. Respon dari jasa ekspor ini juga sangat cepat dalam melayani customer dan keluhannya.
Belum lagi barang yang Anda kirim akan langsung dijemput oleh kurir dari pihak Kilo.id tanpa tambahan biaya kurir. Tentu dengan cara ini anda bisa lebih menghemat budget pengiriman barang ke luar negeri. Jadi tunggu apalagi segera pilih Kilo.id untuk jasa pengiriman barang ke luar negeri.